AMBON, cahaya-nusantara.com

Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1504/Ambon terus menunjukkan hasil nyata di lapangan. Salah satu sasaran fisik berupa pembangunan jalan lingkungan di Dusun Batu Tagepe, Desa Poka, kini telah mencapai tahap akhir atau tinggal proses finishing, Sabtu (1/11/2025).

Pembangunan jalan sepanjang 110 meter di lingkungan I Batu Tagepe ini disambut dengan sukacita oleh warga setempat. Jalan yang sebelumnya rusak dan sulit dilalui kini telah berubah menjadi akses yang layak, berkat kerja keras personel Satgas TMMD bersama masyarakat.

Dandim 1504/Ambon Kolonel Inf.Hari Sandra melalui Koordinator Lapangan TMMD ke-126, Letda Inf Patiruhu, mengatakan bahwa keberhasilan penyelesaian pekerjaan ini tidak lepas dari semangat gotong royong antara TNI dan warga.

“Semua pihak bekerja dengan penuh dedikasi. Dukungan masyarakat sangat membantu kelancaran proses pekerjaan di lapangan,” ujarnya.

Patiruhu menambahkan, pencapaian ini menjadi bukti bahwa semangat kebersamaan dapat mempercepat pembangunan di wilayah-wilayah yang membutuhkan perhatian infrastruktur.

“Kami dan warga bahu-membahu tanpa mengenal lelah. Hasilnya kini sudah terlihat, dan kami yakin manfaatnya akan dirasakan langsung oleh masyarakat,” tambahnya.

Selain pembangunan jalan, ia juga mengungkapkan bahwa masih ada beberapa sasaran fisik lain yang sedang dikerjakan oleh Satgas TMMD. Meski begitu, pihaknya optimis seluruh target dapat diselesaikan tepat waktu.

“Kami berkomitmen menyelesaikan semua sasaran sebelum batas waktu yang ditentukan. Semangat kebersamaan ini menjadi kunci utama keberhasilan TMMD,” tegas Patiruhu.

Keberhasilan pembangunan jalan lingkungan ini menjadi bukti nyata bahwa program TMMD bukan sekadar proyek pembangunan fisik, tetapi juga wujud sinergi antara TNI dan masyarakat dalam meningkatkan kesejahteraan dan memperkuat rasa kebersamaan di akar rumput.(CN-02)

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *